--> Skip to main content

4 Langkah Membuat Vlan di Ubuntu Server Versi Terbaru

Jika kamu menggunakan ubuntu linux sebagai router dan kamu membutuhkan interface vlan, ini sangat mudah dan dapat dilakukan di server ubuntu kamu.

Pada kesempatan kali ini saya akan menunjukkan bagaimana cara membuat interface vlan pada server ubuntu 16.04, 18.04 dan 20.04

Dengan menggunakan cara ini, kamu juga bisa mengimplementasikan pada linux server debian.

jadi nunggu apa lagi, mari kita coba

Pertama - Update ubuntu server

Update ubuntu server kalian terlebih dahulu menggunakan perintah apt-get :

root@zaen~# apt-get update

Atau kamu bisa menggunakan perintah : 

root@zaen~# apt update

Kamu bisa menggunakan salah satu perintah diatas, kedua perintah diatas juga berjalan di ubuntu server versi 16.04.18.04 dan 20.04

Kedua - Install paket Vlan

Install paket vlan terlebih dahulu dengan menggunakan perintah

root@zaen~# apt-get install vlan
Reading package lists... Done
Building dependency tree
Reading state information... Done
The following NEW packages will be installed:
vlan
0 upgraded, 1 newly installed, 0 to remove and 21 not upgraded.
Need to get 34.5 kB of archives.
After this operation, 163 kB of additional disk space will be used.
Get:1 http://id.archive.ubuntu.com/ubuntu/ quantal/main vlan amd64 1.9-3ubuntu8 [34.5 kB]
Fetched 34.5 kB in 2s (17.2 kB/s)
Selecting previously unselected package vlan.
(Reading database ... 53125 files and directories currently installed.)
Unpacking vlan (from .../vlan_1.9-3ubuntu8_amd64.deb) ...
Processing triggers for man-db ...
Setting up vlan (1.9-3ubuntu8) ...

Setelah selesai proses install, lalu masukka perintah berikut :

root@zaen~# modprobe 8021q
root@zaen~# echo 8021q >> /etc/modules

Ketiga - Menambahkan Vlan

Setelah itu ketikkan perintah berikut untuk menambahkan vlan : 
Ingat angka vlan sesuaikan dengan kondisi di network kalian

root@zaen~# vconfig add eth0 10
Added VLAN with VID == 10 to IF -:eth0:-

Keempat - Konfiguras IP address Vlan

Untuk menambahkan IP address pada Vlan caranya cukup mudah cukup gunakan perintah berikut pada ubuntu server kalian  : 

root@zaen~# ifconfig eth0.10 192.168.10.10 netmask 255.255.255.0

Selesai, gimana mudah bukan

Nah untuk menghapus Vlan nya bagaimana? Cukup ketikkan : 

root@zaen~# vconfig rem eth0.10
Removed VLAN -:eth0.10:-

Sekian terimakasih, semoga bermanfaat dan selamat mencoba
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar